MALUKU, BABETO.ID – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia, mengatakan, permohonan penambahan SPBU khusus Nelayan akan dibangun di Maluku.
Meskipun hanya 6 SPBU Nelayan, yang nanti ditambah ke Maluku, Mentri Bahlil, berharap bisa membantu para nelayan. Sehingga lebih gampang dapat minyak.
Dua Kabupaten dan satu Kota di Maluku yang akan dapat jatah SPBU Nelyan. Yaitu, Malteng, MBD dan Kota Ambon. Ketiga Daerah ini masing-masing dibangun dua Pompa Bensin dimaksud.
“Lokasi-lokasi tersebut telah mendapat persetujuan dari pihak Pertamina,” jelas Menteri Bahlil usai meninjau fasilitas Integrated Terminal (IT) Maluku milik PT Pertamina (Persero) di Kota Ambon, Sabtu (5/4/2025).
Alasan penambahan 6 SPBU Nelayan di Maluku karena dari luas wilayah sebesar 712.479 km2, sebanyak 92,4% atau 658.294 km2 adalah lautan, sedangkan luas daratan Provinsi Maluku hanya 54.185 km2 atau sebesar 7,6% dari total luas wilayahnya.
Selain itu, Provinsi Maluku merupakan penghasil ikan laut terbesar kedua di Indonesia, berdasarkan portal data milik Kementerian Kelautan dan Perikanan, pada tahun 2023 lalu, Provinsi Maluku menghasi lkan sebesar 513.048 ton produksi perikanan tangkap laut.
Sekedar tahu, jika penambahan 6 pompa Bensin tersebut terealisasi, maka Maluku punya 11 SPBU Nelayan. ***