AMBON, BABETO.ID – Istri Sekertaris Daerah (Sekda) Maluku, Nita Bin Umar, resmi mengambil formulir pendaftaran sebagai calon ketua wilayah DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Maluku.
Anggota DPRD Maluku itu mengutus Liason Officer (LO) untuk mewakili dirinya menerima formulir di Sekretariat DPW PAN Maluku, Kota Ambon pada Kamis (13/03).
Sementara, Nita Bin Umar saat dikonfirmasi membenarkan bahwa dirinya telah mengutus perwakilan untuk mengambil formulir pendaftaran sebagai calon ketua wilayah PAN Maluku.
“Iya saya sudah ambil formulir melalui orang saya” kata Nita saat dihubungi, pada Jumaat (14/3).
Sementara panita muswil PAN Maluku, M. Tahir Kilwo, saat dihubungi membenarkan kalau utusan Nita Bin Umar telah mengambil formulir.
“Itu ibu (Nita Bin Umar) punya utusan suda datang ambil formulir itu” kata M. Tahir via watsapp, pada Jumaat (14/3)
Ia menambahkan kalau Muswil DPW PAN ini merupakan tindak lanjut atas instruksi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN untuk segera mengadakan musyawarah di tingkat wilayah, daerah, cabang dan ranting di tahun 2025 sebagai amanat kongres PAN tahun 2024.
Selaim Nita Bin Umar ada sejumlah nama yang sudah siap untuk merebut posisi Ketua DPW PAN Maluku yang sekarabg lagi di jabat Widya Pratiwi Murad tersebut.
Nama-nama yang akan merebut jabatan Ketua DPW PAN Maluku diantaranta, mantan Ketua DPW PAN Maluku Abdul Wahid Laitupa, Piter Saimima dan Piter Tatipatilawan yang telah mengambil formulir di DPW PAN Maluku.
Diketahui bahwa, sesuai jadwal yang Panitia Muswil VI PAN Maluku, panitia akan mengirimkan daftar calon formatur ke DPP PAN untuk mendapat persetujuan pada 19 Maret 2025. Dan pelaksanaan Muswil akan menunggu ketetapan dari DPP PAN.***