AMBON, BABETO.ID – Konten video yang diunggah Gaco Montar di akun Tiktok pribadinya baru-baru ini menyita perhatian warganet.
Pasalnya, dalam unggahan Gaco Montar, ia sedikit menampilkan video praktik pungutan liar (Pungli) yang dilakukan oknum Satpol PP Pemkot terhadap Pedagang Kaki Lima (PKL) di Kota Ambon.
Namun unggahan tersebut, dijawab dengan gamblangnya oleh salah satu akun anonim yang diduga adalah oknum Satpol PP Kota.
Hal ini terlihat dalam kolom komentar unggahan Gaco Montar dikutip media ini, Selasa, 15 April 2025.
Oknum tersebut dalam komentarnya menyatakan bahwa isu pungutan ratusan ribu rupiah dari PKL itu receh dan hal biasa.
“Bung kalo bersaing secara sehat saja, kau ini rakus jabatan lawang e baru dudu sekretaris saja mau ambisi jadi kasat eee. isu kau itu receh itu sudah menjadi hal biasa di pol pp bahkan kau duluan pernah lakukan. klo cuma 100-200k saja itu, ” tulis akun anonim bernama @satria biru dengan emoticon senyum.
Pernyataan itu pun kemudian mendapat tanggapan dari warganet di kota Ambon.
“100-200 itu receh k..??
ale dmna.. bisa ktemu b..??,” kata @mariokksna.
“Hebat e biasa?? dengar akang sadap paskali, ” tambah @anak bawang.
“Mama e, 100 200 itu biasa? Ose pu statement juga hebat, ” kate @bhikenleurima.
Terkait hal itu, Walikota Ambon Bodewin M. Wattimena menyatakan bahwa segera laporkan pelaku praktik pungli dari pedangan jika kedapatan agar supaya diganti.
Bodewin juga mengatakan pelaku-pelaku pungli di Kota Ambon harus ditindak.
“Kalau dapat kasih tahu beta, supaya beta bikin biasa mengganti tukang pungli Ade,”kata Walikota.
” Siap. Harus ditindak,” lanjutnya.
Hingga berita ini ditayangkan media ini masih mencari tahu siapa oknum Satpol PP Kota Ambon dengan akun anonim bernama @Satria Biru itu. ***